Bupati Kaimana Lantik 37 Pejabat Eselon

KAIMANA, Papuakita.com – Setelah melewati proses assessment dan uji kompetensi jabatan tinggi pratama, akhirnya Jumat (8/6/2018) Bupati Kaimana Drs. Matias Mairuma secara resmi melantik dan mengangkat sumpah/janji 37 Pejabat Struktural Eselon ll dan lll.

Para pejabat akan menempati kursi pimpinan dan sekretaris pada puluhan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkab Kaimana.

Pejabat Struktural
Para pejabat yang baru dilantik. Mereka akan menempati kursi pimpinan dan sekretaris pada puluhan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkab Kaimana. Foto : AWI/PKT

Pelantikan yang berlangsung di Gedung Pertemuan Casuarina Krooy ini didasarkan pada Surat Keputusan Bupati Kaimana Nomor: 821.2/02 Tanggal 7 Juni 2018 tentang Pelantikan Pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kaimana.

Pantauan PKT (papuakita.com), pelantikan 37 pejabat yang mengenakan seragam Korpri ini, berlangsung aman dan lancar. Mereka tampak khusuk mengikuti seluruh rangkaian prosesi pelantikan mulai dari pengambilan sumpah/janji, hingga penandatanganan berita acara sumpah janji.

Pengambilan sumpah/janji sendiri didampingi para rohaniawan yang berasal dari Kantor Kementerian Agama, masing-masing: Pdt.Roy Manuhutu, S.Th untuk pejabat beragama Kristen Protestan, Ambrosius Jamlean untuk Kristen Katolik dan Sabtu Tiflen, S. Ag untuk pejabat beragama Islam.

Mereka yang dilantik sebagiannya merupakan pejabat lama pimpinan OPD yang selama ini berstatus pelaksana tugas. Sedangkan lainnya merupakan pejabat baru. Diantaranya: Asisten 1 dan 2, Kepala Inspektorat, Kadis Pendidikan dan beberapa lainnya.

Prosesi pelantikan ini turut disaksikan, Wakil Bupati Kaimana Ismail Sirfefa, S.Sos,MH, Kapolres Kaimana AKBP Robertus A. Pandiangan, SIK, MH, Dandim 1713/Kaimana Letkol. Inf. Sabdono Budi Wiryanto, Waket ll DPRD Yance Karafey, Sekretaris Daerah Rita Teurupun, S.Sos dan lainnya. (AWI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *