MANOKWARI, PAPUAKITA.com—Dukungan dari berbagai komunitas, ikatan dan masyarakat umum Kabupaten Manokwari terus mengalir, untuk Paslon Bupati dan Wakil Bupati Hermus Indou-Edy Budoyo (HEBO).
Dukungan untuk pasangan HEBO kembali ditegaskan oleh warga asal Jawa Barat yang berada di daerah ini. Ketua Ikatan Jawa Barat kabupaten Manokwari, Tata Sutarsa Selasa (6/10/2020) mengatakan, sekira 1.500 kepala keluarga (KK) warga Jabar, satu suara mendukung pasanganHEBO.
Ia mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena alasan mendasar, yakni visi dan misi pasangan ini merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang perlu diimplementasikan dalam penyelengaraan pemerintahan di daerah.
“Ada beberapa visi misi yang beliau (Hermus Indou) sampaikan kepada kita dalam kampanye politiknya. Visi misi tersebut sangat baik sekali, kami sangat berterima kasih. Semoga visi yang dituangkan dalam program kerjanya ketika terpilih dapat dibuktikan,” tutur Tata.
Tata menilai, di masa pemerintahan mantan bupati (Alm) Demas Paulus Mandacan, banyak hal positif yang telah dilakukan. Demas Mandacan dikenang sangat baik dan memperhatikan warga masyarakat Jabar yang ada di Manokwari.
“Salah satu contoh beliau sangat memperhatikan organisasi kemasyarakatan, kemudian dari sisi kepartaian juga sangat baik, juga kerukunan antarberagama. Dan ini sangat baik untuk dipupuk dan patut dilanjutkan oleh pak Hermus dan Pak Edy Budoyo di masa pemerintahannya nanti,”ujarnya.
“Saya menjamin semua warga Jabar akan pilih HEBO, karena hubungan antara warga sejauh ini terbangun dengan baik. Karena sebagai penanggung jawab ikatan Jabar, saya selalu mengimbau warga agar memilih pemimpin yang memiliki program jelas dan bisa direalsiasikan,”sambug Tata.
Dalam kesempatan yang sama, Hermus Indouw mengatakan, ke depan pastinya akan mencoba memahami persoalan atau harapan dari warga Jabar sehingga dapat secara bersama-sama mencari solusi. Hermus juga mengakui, bahwa warga Jabar telah berkontribusi dalam pembangunan di Manokwari.
“Untuk itu saya ajak mari kita sama-sama membangun Manokwari untuk Manokwari yang sejahtera dan religius,” pesan Hermus.
Hermus menambahkan, pembangunan dan program yang telah dibangun oleh Bupati Demas Paulus Mandacan akan ditindaklanjuti pada saat terpilih nanti.
“Jika sudah ada aspirasi yang sebelumnya sudah disampaikan kepada almarhum dan belum sempat dijawab, silahkan dicatat dan disampaikan untuk diperhatikan dan dijawab,” pungkasnya. (ADV)