KAIMANA, PAPUAKITA.com—Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Diaspora) Kabupaten Kaimana, menggelar Workshop Kewirausahaan Pemuda 2025 dengan tema “Membangun Wirausaha Muda Papua yang Tanggap, Kamis 18 September 2025.
Ketua Panitia Workshop, Okto Rahanra, mengatakan kegiatan ini merupakan program pelatihan yang dirancang untuk membantu pemuda mengembangkan keterampilan dan pengetahuan di bidang kewirausahaan.
Menurut Okto, workshop tersebut memiliki beberapa tujuan utama, antara lain meningkatkan kesadaran pemuda tentang pentingnya kewirausahaan dan memberikan pemahaman mengenai cara memulai sekaligus mengembangkan bisnis.
“Tujuan kedua adalah mengembangkan keterampilan pemuda dalam perencanaan bisnis, pemasaran, hingga manajemen keuangan,” jelas Okto saat menyampaikan laporan panitia.
Ia menambahkan, workshop ini juga bertujuan mendorong pemuda berpikir kreatif dan inovatif dalam menciptakan ide bisnis serta membangun jaringan melalui interaksi dengan wirausahawan sukses.
“Workshop kewirausahaan pemuda dirancang untuk membantu pemuda mengembangkan ide bisnis, mengidentifikasi peluang usaha, dan menyusun rencana bisnis,” ujarnya.
Okto berharap kegiatan tersebut dapat meningkatkan kepercayaan diri para pemuda Kaimana untuk memulai dan menjalankan usaha secara mandiri.
