MANOKWARI, PAPUAKITA.com – Faktor keamanan serta kerukunan beragama di Wilayah Provinsi Papua Barat mendapat perhatian dalam lawatan kerja Duta Besar Thailand, H. E. Mr.Pitchayaphant Charnbhumido di Markas Polda Papua Barat.
Kunjungan dubes Thailand ini diterima langsung Wakil Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat, Komisaris Besar Polisi Drs. Tatang, Selasa (12/12/2107) lalu. “Kami cepat mengamankan bila terjadi pelanggaran ataupun gangguan keamanan di wilayah hukum Polda Papua Barat,” ucap wakapolda.
Dalam kesempatan itu, Kombes Tatang mengemukakan, kasus-kasus yang sering terjadi di Wilayah Papua Barat adalah kasus konvensional, seperti pencurian, jambret dan penganiayaan.
“Berbagai upaya terus dilakukan untuk mengurangi peredaran miras di Papua Barat. Akar permasalahan adalah miras hingga membuat banyak korban,” ucapnya.
Setelah mendapatkan paparan singkat dari wakapolda, dubes Thailand Pitchayaphant Charnbhumidol memberikan apresiasi terhadap keragamana budaya. Pitchayaphant juga berharap, keadaan di Papua Barat yang kondusif harus dapat dipertahankan demi kerukunan yang telah terjalin antar umat beragama di daerah ini.
Dalam kunjungan dubes Thailand ini, Wakapolda Tatang didampingi Karo SDM Polda Papua Barat, Dir. Reskrimum, Wadir Intelkam, dan Kabag Bin Ops Polda Papua Barat. (MKD)