WAISAI, PAPUAKITA.com—PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Unit Waisai menyerahkan sebanyak 2.948 kartu Pelaku Usaha Kelautan dan Perikanan (Kusuka) kepada Dinas Perikanan Kabupaten Raja Ampat, Senin (23/5/2022).
Ribuan kartu ini diserahkan oleh Kepala BRI Unit Waisai Daines Tahitu dan diterima Sekretaris Dinas Perikanan Abdul Latif Kilwou.
Daines Tahitu menjelaskan, kartu Kusuka ini diserahkan secara kolektif.
“Kartu ini adalah kartu usaha kelautan dan perikanan yang digunakan sebagai identitas para nelayan yang ada di kabupaten Raja,” katanya.
Acara penyerahan kartu Kusuka berlangsung di Aula Kantor Dinas Perikanan, Kompleks Perkantoran Bupati Raja Ampat.
Turut hadir menyaksikan penyerahan kartu, antara lain Kepala Bidang Pengembangan Sumberdaya Perikanan Nani Irian Tamima, Kepala Seksi Kemitraan Nelayan dan Penerapan IPTEK Amandus Burdam dan serta Edy Sujarwo dari BRI Unit Waisai. (PK-04)