KAIMANA, PAPUAKITA.com—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaimana melalui Dinas Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM), jelang perayaan hari besar keagamaan nasional (HBKN), yakni puasa ramadan.
Penyelengaraan GPM ini, terjadwal pada Kamis (7/3/2024) di Balai Penyuluhan Pertanian Jalan Batu Putih. Gerakan ini menjadi salah satu upaya dalam menjaga stabilisasi pasokandan harga pangan menjelang HBKN. Pemerintah
Pelaksanan tugas (Plt) Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kaimana, Alexander Furay mengatakan, GPM merupakan program nasional yang dilaksanakan oleh Badan Pangan Nasional.
“Pangan Murah yang kami jual adalah komoditi pemicu inflasi, seperti beras dan minyak goreng yang telah dikemas dalam bentuk paket dibanderol dengan harga Rp. 100.000 hingga 200.000 tergantung jenis barang,” jelas Alex Furay kepada wartawan di ruang kerjanya, Rabu (6/3/2024).
Adapun paket sembako dalam GPM ini, Di antaranya tepung 1 kilogram, gula 1 kilogram, sayur-sayuran, cabe merah, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih, beras 5 dan 10 kilogram, minyak goreng kita 2 liter, yang bersubsidi berkisar 10-15% yang berbeda jauh dengan harga pasar.
“Kegiatan ini disponsori oleh Badan Pangan Nasional, Bulog, Pemprov Papua Barat, Pemkab Kaimana, CV. Senja Indah,CV. Samudra Mart dan TPID Kaimana,” tutupnya. (PK-08)