Kontingen Pesparani Papua Barat Target Emas dan 5 Champion

MANOKWARI, Papuakita.com – Kontingen Pesparani Papua Barat menargetkan meraih emas dan 5 champion pada Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) yang diselenggarakan di Kota Ambon pada 29-31 Oktober 2018.

Ketua LP3KD Papua Barat, Roberth KR Hammar dalam siaran pers yang di terima papuakita.com, Senin (29/10/2018), mengatakan kontingen Papua Barat secara fisik dan mental telah dipersiapkan matang guna meraih juara champion. Hal ini terlihat dari kesiapan para peserta yang berlatih secara rutin.

“Kita minimal 3 champion, namun  targetnya 5 Champion. Bapak gubernur berpesan jika kita dapat berhasil dengan membawa nama harum provinsi Papua Barat,” ucapnya.

Sementara itu ada beberapa penjabat daerah kabupaten kota serta pejabat provinsi yang turut dalam memberikan suport agar para peserta semangat dalam mengikuti lomba.

“Ada 12 mata lomba yang diikuti oleh kontingen Papua Barat. Mata lomba tersebut antara lain, Cerdas Cermat Rohani Anak dan Remaja, Bertutur Kitab Suci, PS Dewasa Pria, PS Dewasa Wanita, PS Gregorian Anak dan Remaja,PS Anak, Mazmur Anak, Mazmur Remaja, Mazmur Dewasa, PS Gregorian Dewasa, dan PS Dewasa Campuran,” beber Hammar.

Hammar menambahkan, 7 mata lomba unggulan yang menjadi prioritas dalam meraih target utama champion. “Ada beberapa mata lomba yang menjadi unggulan dalam meraih target.  Itu merupakan target yang telah dipersiapkan jauh-jauh hari sebelumnya,” ujarnya.

Pesparani Nasioanal yang pertama di selenggarakan di Ambon ini diikuti oleh 34 Provinsi se-Indonesia. Tidak ketinggalan provinsi Aceh pun ambil bagian Pesparani Khatolik.

Hammar menambahkan, dukungan dari Pemerintah Pusat dan Provinsi Maluku serta Kabupaten Kota se-Maluku, berbagai pihak mendukung terselenggaranya kegiatan Pesparani Nasional Ke I ini. “Majelis Ulama Indonesia (MUI) provinsi Maluku dengan menawarkan peserta pesparani menginap di rumah warga yang beragama islam,” tuturnya. (MKD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *