MANOKWARI, PAPUAKITA.com—Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi jasad Samuel Yomaki, penumpang KM Sabuk Nusantara 81yang terjatuh ke laut pada Sabtu malam (21/12/2024).
Koordinator Unit siaga SAR Teluk Wondama Pradikat Edo Suherlin menjelaskan, korban jatuh ke laut saat kapal sedang sandar di Pelabuhan Wasior, Teluk Wondama.
“Kami menerima laporan dari Pak Arif. Menurut saksi dan juga rekaman CCTV di atas kapal, korban yang hendak turun dari kapal melalui tangga namun naas terjatuh,” ungkap Edo melalui keterangan resmi seperti dikutip, Ahad (22/12/2024).
Setelah menerima laporan, tim SAR gabungan yang terdiri atas KKP, KPLP, Polairud, TNI AD, dan Basarnas serta masyarakat dibentuk. Dan menuju ke lokasi kejadian.
Operasi SAR, di hari pertama hasilnya nihil. Tim memutuskan untuk melanjutkan pencarian keesokanharinya dikarenakan kondisi cuaca hujan dan air laut keruh.
“Minggu, tim SAR gabungan melaksanakan penyelaman pagi hari. Tak lama melakukan penyelaman, korban berhasil ditemukan dalam kondisi MD (meninggal dunia),” terang Edo.
Usai ditemukan, jasad korban dibawa ke RSUD Teluk Wondama. Operasi SAR ini resmi ditutup setelah korban ditemukan.
“Terima kasih tim SAR gabungan yang bekerja sama dalam misi kemanusiaan ini. Kami turut berduka cita ada kejadian ini, semoga kita semua dalam lindungan Tuhan yang Maha Esa. Dengan di temukannya korban, kami nyatakan oeprasi SAR ditutup,” ungkap Edo.
Edo mengimbau, masyarakat yang hendak bepergian atau yang datang dalam rangka mudik Natal dan Tahun Baru, agar selalu memperhatikan keselamatan diri, maupun keluarga. (*/PK-01)