Hasil Seleksi CPNS Formasi 2018 Kabupaten Kaimana Siap Diumumkan

KAIMANA, PAPUAKITA.comPemerintah Kabupaten Kaimana melalui Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM), menjadwalkan pengumuman hasil Seleksi CPNS Formasi tahun 2018 kabupaten Kaimana disampaikan pada Jumat (5/3/2021) besok.

Pengumuman hasil seleksi CPNS tersebut akan ditempelkan di tempat yang dianggap tepat dan aman, yakni Polres, Koramil Kota, dan Polsek Kota.

“Ya, besok itu kita umumkan sesuai dengan hasil rapat setelah berkoordinasi dengan penjabat sekda. Sudah kita koordinasikan dengan Polres untuk pengamanannya,” jelas Plt. BKSDM, Olivia Engelin Hendriette Ansanay, Kamis (4/3/2021).

Pengumuman hasil seleksi CPNS tersebut seharusnya disampaikan pada September 2020. Meski demikian harus ditunda. Soal penundaan ini, Olivia menjelaskan, karena sebelumnya telah ada kebocoran. Sehingga pemda harus melakukan koordinasi ulang ke Kemenpan dan RB.

“Sebenarnya sudah dari bulan September 2020. Tetapi karena ini (hasil seleksi CPNS) bocor sebelum pak bupati melakukan koreksi sehingga  ditunda,” ujarnya.

“Staf kami terakhir melakukan koordinasi ke Jakarta sehingga hasil seleksi CPNS ini sudah ditandatangani oleh pak bupati. Besok itu pasti diumumkan,” sambung Oilivia.

Olivia mengatakan, sesuai dengan formasi 2018, kebutuhan pegawai sebanyak 400 orang. Dengan persentase 80 untuk orang asli Papua dan 20 non Papua.

”Pemberkasan akan dilakukan setelah 14 hari. Aturan itu jangka waktu 14 hari, tetapi kita akan laporkan dulu ke Kemenpan RB terkait dengan payung hukumnya,” tutupnya. (ARF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *